JAKARTA: Salah satu bentuk semangat kepedulian terhadap lingkungan ditunjukkan oleh PT Hero Supermarket Tbk (HERO Group) melalui Lomba Foto Hero Green Action bertemakan “Pengurangan Sampah Plastik” yang telah digelar di 173 Toko Giant dan 24 Hero Supermarket yang tersebar di berbagai wilayah di Indonesia periode 18-29 Februari 2016. Kompetisi yang dilangsungkan dalam rangka Hari Peduli Sampah Nasional pada 21 Februari 2016 yang lalu ini telah menemukan 3 karya foto terbaik dari 400 lebih karya foto yang berpartisipasi dalam kompetisi ini.
Inilah 3 karya foto terbaik yang berhasil menjadi juara :
- Juara 1 , Lilian Astarika dari Malang
Mendapatkan hadiah Kamera Canon EOS 700 D dan voucher belanja HERO Group senilai Rp 5 juta. Dengan caption Foto: Sejak dini aku sebagai ibunda mengajarkan kepada buah hatiku tentang arti bahaya sampah plastik terhadap lingkungan dan bumi kita ini. Aku mengenalkan padanya tas kantong dari kain ramah lingkungan yang mudah terurai oleh tanah, sebagai pengganti tas kantong plastik untuk mengurangi limbah sampah yang sulit terurai dan hancur oleh tanah bahkan sampai ratusan tahun lamanya. Ini adalah salah satu langkah pengurangan limbah plastik yang aku awali dari keluargaku sendiri guna melestarikan lingkungan, sekaligus mendukung program aksi pemerintah untuk mengurangi sampah plastik di bumi tercinta kita Indonesia. So… ayo sobat kita beralih ke Tas Kantong Kain, selain ramah lingkungan bentuknya pun dijamin lebih keren!
- Juara 2, Tri Buana Nurul Cahyani dari Tangerang Selatan
Mendapatkan hadiah voucher belanja HERO Group senilai Rp 5 juta. Caption Foto: "Beda Generasi, Satu Tradisi, Bersama Selamatkan Bumi"
- Juara 3, Herialdi Fernando Simanjuntak dari Malang
Mendapatkan hadiah voucher belanja HERO Group senilai Rp 3 Juta. Caption Foto: Sebuah solusi kecil untuk membuat suatu perubahan besar. Dengan mengurangi penggunaan kantong plastik dan menggantikannya dengan bahan pengganti seperti tas dari kain atau dari kertas daur ulang, kita sudah berperan serta menjaga kebersihan dan menjaga kelestarian lingkungan sekitar. Sekarang sampah plastik semakin bertambah dan memberi dampak yang kurang baik bagi keseimbangan lingkungan, apalagi ketidakmampuan sampah plastik terurai sempurna dalam waktu yang singkat layaknya sampah organik. Jika kita tidak memulai mengurangi penggunaan kantong plastik mulai dari sekarang, maka tiap tahun jumlahnya akan terus bertambah dan membuat semakin banyak penumpukkan sampah plastik yang tidak terkendali. Ciptakan lingkungan yang bersih dan asri dengan mengurangi penggunaan sampah plastik.
Seluruh hadiah telah diserahkan kepada para pemenang pada hari ini 8 Maret 2016, bertempat di lokasi para pemenang berbelanja. Selamat kepada para pemenang dan terima kasih atas partisipasi para pelanggan yang telah mendaftarkan hasil karyanya untuk mengikuti Lomba Foto Hero Green Action 2016!
Yuk dukung Indonesia bersih dari sampah 2020 dengan mengurangi penggunaan kantong plastik demi Indonesia yang lebih baik!
Tangerang Selatan, 8 Maret 2016
Natalia Lusnita
GM CSR & Corporate Communication
PT Hero Supermarket Tbk
INFO LEBIH LANJUT HUBUNGI
External Communication
PT Hero Supermarket Tbk
E: extcomm@hero.co.id T: (021) 8378 8058